Deretan Rudal Terbesar di Dunia 2025, Ada yang Bisa Terbang Sampai 18.000 Km!
- missilethreat-csis-org
Digital, VIVA – Dunia tengah memasuki babak baru dalam perlombaan teknologi persenjataan. Ketegangan geopolitik yang meningkat di berbagai wilayah mendorong negara-negara besar untuk berlomba mengembangkan rudal balistik berukuran raksasa dengan daya jelajah dan daya hancur luar biasa.
Rudal-rudal ini bukan hanya simbol kekuatan militer, tapi juga penentu strategi pertahanan dan politik luar negeri masing-masing negara.
Tahun 2025 mencatat kemunculan sejumlah rudal terbesar dan paling mematikan di dunia. Beberapa di antaranya bahkan memiliki jangkauan lintas benua yang bisa menghantam target di belahan dunia lain dalam hitungan menit.
Dari Rusia dengan Sarmat yang dijuluki "Satan II", hingga Korea Utara dengan rudal monster Hwasong-17, inilah daftar rudal balistik paling besar dan paling mengerikan yang dimiliki negara-negara besar saat ini.
1. RS-28 Sarmat (Satan II) – Rusia
Rudal antarbenua (ICBM) milik Rusia ini diklaim sebagai rudal terbesar dan terkuat di dunia. Dengan bobot lebih dari 200 ton dan panjang lebih dari 35 meter, RS-28 Sarmat mampu membawa lebih dari 10 hulu ledak nuklir dan menjangkau target sejauh 18.000 kilometer.
Presiden Vladimir Putin menyebut rudal ini tidak bisa dicegat oleh sistem pertahanan mana pun saat ini.